Handphone yang tiba – tiba saja mati atau bahkan restart sendiri saat data selulernya dihidupkan tentunya banyak membuat para pengguannya panik. Terlebih lagi handphone tersebut masih dalam kondisi baru. Namun apa sih penyebab hp mati saat menyakan data seluler?
Permasalah handphone yang tiba – tiba mendadak mati saat data internet selulernya di aktifkan memiliki banyak faktor, seperti kondisi baterai yang sudah tidak sehat, overheating, hingga permasalahan lainnya yang ada pada perangkat tersebut.
Daftar Isi
- 0.1 Penyebab dan Cara Mengatasi HP Mati Saat Menyalakan Data Internet Selular
- 0.2 1. Overheat
- 0.3 2. Aplikasi Tidak Kompatible
- 0.4 3. Gangguan Sinyal Atau Jaringan
- 0.5 4. Masalah Pada Baterai atau Hardware Lainnya
- 0.6 5. File Sampah Yang Sudah Menumpuk
- 0.7 6. Masalah Pada Pengaturan Handphone
- 1 Cara Mengatasi HP Mati Saat Menyalakan Data Selular
Penyebab dan Cara Mengatasi HP Mati Saat Menyalakan Data Internet Selular
Menurut dari berbagai sumber yang telah mistertutorial.com baca, penyebab hp mati saat menyalakan data seluler, terjadi karena beberapa faktor berikut ini.
1. Overheat
Overheat merupakan panas yang berlebihan yang terjadi kenaikan suhu diatas normal pada handphone. Ketika terjadi overheat handphone akan bekerja lebih keras dan menghasilkan panas yang berlebihan. Jika perangkat terlalu panas dan melampaui suhu normalnya, maka hp akan mati dan restart dengan sendirinya untuk melindungi perangkat dari kerusakan yang lebih parah.
2. Aplikasi Tidak Kompatible
penyebab hp mati saat menyalakan data seluler juga bisa disebabkan oleh aplikasi yang terinstall di hp kamu tidak kompatible dengan sistem operasinya atau bisa juga karena os pada perangkat kamu tidak pernah di perbarui.
Kondisi seperti ini dapat menyebabkan kegagalan sistem sehingga memaksa hp untuk mati sebagai respons terhadap situasi tersebut.
3. Gangguan Sinyal Atau Jaringan
Jika sinyal atau jaringan di daerah kamu jauh dari pemancar sinyal dan membuat sinyal yang di dapat sangat lemah, akan mengakibatkan hp kamu kesulitan untuk tetap terhubung ke jaringan seluler, hal ini dapat menyebabkan hp mati atau restart sendiri karena bekerja terlalu keras dalam mencari sinyal yang stabil.
Keadaan seperti ini sering kali menyebabkan penurunan daya baterai secara cepat dan bahkan membuat hp tiba-tiba mati ketika digunakan.
4. Masalah Pada Baterai atau Hardware Lainnya
Baterai yang sudah lemah atau rusak juga dapat menjadi penyebab hp mati sendiri saat menyalakan data seluler.
Sebab baterai yang sudah lemah atau rusak tidak akan bisa berfungsi dengan baik dalam menyediakan daya yang cukup untuk mendukung aktivitas handphone, apalagi saat menyalakan konektivitas data seluler.
Pada kondisi baterai yang sudah rusak, hp sering kali mati dan restart dengan sendirinya, hal ini untuk menghindari kegagalan sistem. Selain itu, masalah pada hardware seperti komponen daya atau chipset juga bisa menjadi penyebab lainnya.
5. File Sampah Yang Sudah Menumpuk
Ketika kamu menggunakan hp untuk mengakses internet baik itu dari aplikasi seperti Google Chrome atau dari Browser bawaan. Perangkat hp kamu akan menyimpan data internet seperti gambar, video, dan informasi lainnya di dalam cache.
Ketika cache yang sudah penuh seharusnya kamu membersihkan cache secara rutin untuk menghindari permasalahan pada hp. Sebab cache yang menumpuk dan tidak pernah di bersihakan akan membuat kinerja hp menjadi lambat bahkan jika sudah parah hp akan mati dan restart sendiri saat data seluler di hidupkan.
6. Masalah Pada Pengaturan Handphone
Penyebab lainnya yaitu masalah pada pengaturan pada perangkat hp kamu sob.
Kesalahan dalam pengaturan jaringan, penggunaan data, atau pengaturan sistem lainnya, dapat mempengaruhi kinerja perangkat saat menggunakan data. Ini bisa saja membuat hp mati saat data dihidupkan.
Cara Mengatasi HP Mati Saat Menyalakan Data Selular
Setelah mengetahui penyebab hp mati saat menyalakan data seluler selanjutnya kita akan membahas cara mengatasinya, dibawah ini mistertutorial.com akan membagikan tips tutorial Cara Mengatasi HP Mati Saat Menyalakan Data Selular, untuk itu simak dibawah ini.
- Langkah pertama pastikan sinyal yang di dapat perangkat handphone kamu dalam keadaan bagus dan stabil.
- Selanjutnya lakukan reset factory atau reset handphone ke pengaturan awal, hal ini kita lakukan agar sistem yang rusak akan bisa kembali normal seperti pertama membeli handphone. hp mati saat menyalakan data seluler bisa di sebabkan karena sistem yang mengalami masalah atau error.
- Untuk melakukan reset pengaturan pabrik kamu bisa masuk ke menu Pengaturan > Keamanan > Backup & Restore.
- Selesai.
Banyak dari para pengguna android yang mencoba tips tutorial diatas dan berhasil setelah melalukan reset pengaturan pabrik, namun sebelum kamu melakukan reset sebaiknya jangan lupa untuk mencadangkan atau backup semua data – data kamu. Sebab mereset handphone ke pengaturan pabrik akan menghapus semua data yang ada pada penyimpanan ponsel.
Penutup
Jadi demikianlah informasi kali ini mengenai cara mengatasi hp mati saat menyalakan data selular. Semoga bermanfaat.