Apakah iPhone XR, XS, Dan XS Max Ada Fitur NFC?

Apakah iPhone XR, XS, Dan XS Max Ada Fitur NFC?

Apakah iPhone XR, XS, Dan XS Max Ada Fitur NFC? – Banyak sekali dari pengguna iPhone khususnya pengguna iPhone XR, XS, dan XS Max yang menanyakan tentang fitur NFC yang sudah tersedia atau belum di iPhone yang mereka gunakan. Sebelum menjawab pertanyaan tersebut, yuk kita pahami dulu apa itu NFC pada iPhone.

NFC merupakan singkatan dari Near Field Communication yang berguna untuk sambungan jarak dekat, tanpa menggunakan sambungan kabel yang biasanya di gunakan untuk melakukan transaksi pembayaran, sambungan ke speaker portable, hingga mentransfer data. Sistem kerjanya cukup mudah, jadi kamu hanya perlu mendekatkan perangkat iPhone ke sumber NFC dan fitur ini akan mulai melakukan proses tranksaksi atau transfer data secara otomatis jika sumber NFC terdekat tersebut telah terdeteksi oleh perangkat iPhone.

Setelah mengetahui fungsi dan kegunakan NFC, selanjutnya kita akan membahas mengenai pertanyaan para pengguna yang mungkin memang sudah sangat penasaran dengan jawabannya. Jadi Apakah iPhone XR, XS, Dan XS Max Ada Fitur NFC?

Apakah iPhone XR, XS, Dan XS Max Ada Fitur NFC?

Apakah iPhone XR, XS, Dan XS Max Ada Fitur NFC?

Perlu sobat semua ketahui bahwa iPhone XR, iPhone XS maupun iPhone XS Max sudah menyediakan atau telah mendukung fitur NFC ini. Jadi buat pengguna iPhone ini bisa menggunakan fitur NFC untuk melakukan berbagai macam kepentingan yang melibatkan fitur NFC ini, kegunaanya tentu saja seperti yang sudah di jelaskan di atas.

Namun ada beberapa iPhone lama yang memiliki fitur NFC ini tetapi hanya berfungsi untuk melalukan transaksi layanan Apple Pay saja, contohnya seperti iPhone lama seperti iPhone SE Gen-1, iPhone 6S Plus, iPhone 6s. iPhone 6 Plus, dan iPhone 6.

Nah bagi sobat pengguna iPhone yang masih bingung apakah iPhone yang kamu gunakan sudah tersedia fitur NFC atau belum, sobat wajib untuk membaca ulasan di bawah ini.

Daftar iPhone Yang Memiliki Fitur NFC

Sebenarnya iPhone yang telah dirilis dalam beberapa tahun terakhir sudah dibenamkan fitur NFC oleh Apple. Namun untuk lebih jelasnya berikut ini daftar iPhone yang memiliki atau telah mendukung fitur NFC:

  • iPhone SE Gen-3
  • iPhone 13 Pro Max
  • iPhone 13 Pro
  • iPhone 13 mini
  • iPhone 13
  • iPhone 12 Pro Max
  • iPhone 12 Pro
  • iPhone 12 mini
  • iPhone 12
  • iPhone SE Gen-2
  • iPhone 11 Pro Max
  • iPhone 11 Pro
  • iPhone 11
  • iPhone XS Max
  • iPhone XS
  • iPhone XR
  • iPhone X
  • iPhone 8 Plus
  • iPhone 8
  • iPhone 7 Plus
  • iPhone 7

Itulah daftar iPhone yang telah mendukung fitur NFC, nah untuk iPhone yang memang telah memiliki fitur NFC namun hanya bisa digunakan terbatas untuk layanan Apple saja simak daftarnya dibawah ini:

  • iPhone SE Gen-1
  • iPhone 6S Plus
  • iPhone 6S
  • iPhone 6 Plus
  • iPhone 6

Sedangkan untuk iPhone yang memang tidak mendukung dan memiliki fitur NFC simak daftarnya dibawah ini:

  • iPhone 5S
  • iPhone 5C
  • iPhone 5
  • iPhone 4S
  • iPhone 4
  • iPhone 3GS
  • iPhone 3G
  • iPhone

Itulah daftar iPhone yang sudah mendukung NFC, dan iPhone yang memang juga memiliki fitur NFC namun terbatas, serta iPhone yang tidak memiliki fitur NFC. Lalu bagaimana cara menggunakan Fitur NFC ini pada iPhone? untuk ulasan dan cara menggunakannya sobat bisa ikuti tips tutorialnya dibawah ini.

Cara Menggunakan NFC Di iPhone

Cara Menggunakan NFC Di iPhone

Untuk cara menggunakan NFC di iPhone terbaru seperti iPhone XR, iPhone  XS, iPhone  XS Max, iPhone 11, iPhone 12, iPhone 13, iPhone 14 hingga yang terbaru, kamu tidak bisa mengaktifkan fiturnya secara manual. Jadi sobat hanya perlu mendekatkan perangkat iPhone ke sumber NFC dan secara otomatis perangkat iPhone akan mendeteksi sumber NFC sehingga akan langsung melakukan sambungan NFC.

Nah sedangkan untuk perangkat iPhone X, iPhone 8, iPhone 7, pada fitur NFCnya masih menggunakan pengaktifan manual, sebab fitur ini tidak berjalan di latar belakang layaknya iPhone terbaru sekarang. Jadi pengguna bisa mengaktifkannya melalui menu “NFC Tag Reader” melalui Control Panel.

Penutup

Jadi demikianlah artikel mengenai Apakah iPhone XR, XS, Dan XS Max Ada Fitur NFC?

Semoga sobat yang sebelumnya bingung dengan iPhonenya apakah sudah ada fitur NFC atau belum, bisa mengerti dengan penjelasan ini ya.