Cara Cek Aktivasi iPhone Dengan Mudah

Cara Cek Aktivasi iPhone Dengan Mudah

Bagi sobat yang berniat membeli iPhone second atau bekas, wajib untuk mengecek aktivasinya. Hal itu bertujuan agar bisa mengetahui berapa lama pemakaiannya. Dengan begitu sobat bisa menimbang apakah iPhone tersebut masih layak dibeli atau tidak. Untuk mengetahui aktivasinya tentu sobat harus bisa cek aktivasi iPhone, namun jika sobat masih bingung sobat bisa simak Cara Cek Aktivasi iPhone Dengan Mudah yang akan mistertutorial.com jelaskan pada artikel ini.

Selain mengecek aktivasi, tentunya kamu juga harus mengecek IMEI untuk memastikan apakah iPhone tersebut resmi terdaftar di kemenperin atau tidak alias ilegal. Hal itu tentunya sangat penting dalam membeli iPhone bekas. Jadi untuk itu sobat wajib membaca penjelasan Cara Cek Aktivasi iPhone Dengan Mudah dibawah ini sampai selesai.

Manfaat dan Fungsi Cek Aktivasi iPhone

Cek aktivasi iPhone berfungsi untuk mengetahui sudah berapa lama iPhone tersebut di gunakan, jadi dengan melakukan cek aktivasi iPhone ini, kamu tidak akan tertipu oleh penjual yang nakal dan tidak bertanggung jawab.

Selain untuk mengecek berapa lama iPhone tersebut digunakan, manfaat cek aktivasi iPhone juga berguna untuk melihat durasi garansi dari iPhone tersebut. Fungsi lainnya cek aktivasi iPhone adalah agar sobat bisa melihat sampai tahun berapa iPhone tersebut akan mendapatkan pembaruan iOS versi terbaru.

Cara Cek Aktivasi iPhone Dengan Mudah

Nah setelah mengetahui manfaat dan fungsi dari cek aktivasi iPhone, kini saatnya kita sudah sampai di tahap cara cek aktivasi iPhone dengan mudah, dibawah ini ada tips tutorial untuk cek aktivasi iPhone dengan beberapa cara, mulai dari cara cek aktivasi dengan iTunes, menggunakan situs web resmi Apple, dan juga menggunakan cek durasi layar. Beberapa cara ini akan mistertutorial.com jelaskan satu-satu untuk itu kamu wajib membaca dengan seksama agar tidak ada satu langkah pun yang terlewat, untuk langkah-langkahnya simak dibawah ini.

1. Cara Cek Aktivasi iPhone Menggunakan iTunes

Untuk cek aktivasi iPhone menggunakan iTunes kamu harus menyediakan Macbook atau iMac.

  1. Langkah pertama tentunya laptop dan komputer yang merupakan produk apple juga seperti iMac, dan MacBook
  2. Lalu hubungkan iPhone ke iMac atau MacBook kamu.
  3. Selanjutnya akses iTunes pada iMac atau Macbook.
  4. Informasi detail mengenai perangkat dan nomor seri ponsel kamu akan ditampilkan
  5. Selesai

2. Cara Cek Aktivasi iPhone Menggunakan Situs Web Apple

  1. Langkah pertama masuk ke menu Pengaturan atau Settings atau Setelan.
  2. Kemudian cari menu About Device atau Tentang Perangkat.
  3. Selanjutnya sobat akan melihat informasi terkait nomor seri iPhone kamu, jangan lupa untuk mencatat nomor seri tersebut.
  4. Selanjutnya lagi masuk kesitus web apple dan masukan nomor seri yang sudah kamu catat sebelumnya, pada kolom yang tersedia.
  5. Jika sudah kamu akan di minta kode verifikasi kemudian klik selanjutnya.
  6. Detail informasi yang kamu inginkan akan muncul pada layar
  7. Selesai.

3. Cara Cek Aktivasi iPhone Menggunakan Durasi Layar

  1. Langkah pertama tentunya masuk ke menu Pengaturan atau Settings.
  2. Lalu pilih Durasi Layar.
  3. Maka kamu dapat melihat aktivasi layar ponsel kamu untuk perharinya
  4. Selesai.

itulah Cara Cek Aktivasi iPhone Dengan Mudah menggunakan beberapa metode, seperti yang sudah kita jelaskan di awal tadi, selain mengecek aktivasi iPhone, sobat juga perlu mengecek IMEI untuk memastikan iPhone tersebut masuk ke indonesia iPhone resmi atau ilegal. Bila sobat belum tahu cara cek IMEI simak tips tutorialnya dibawah ini.

BACA JUGA:

1. Cek Mengetahui Nomor IMEI Melalui Belakang iPhone

Sama seperti smartphone lainnya, nomor IMEI iPhone  juga terdapat di belakang iPhone itu sendiri, biasanya di dekat sloyt kartu SIM. Selain itu juga untuk mengecek IMEI iPhone sobat bisa melihatnya melalui Box ponsel itu sendiri.

2. Cek Mengetahui Nomor IMEI iPhone Melalui Menu Pengaturan

  1. Langkah pertama buka menu Pengaturan.
  2. Selanjutnya pilih opsi General atau Umum.
  3. Lalu Klik menu About This iPhone.
  4. Dan layar ponsel kamu akan menampilkan informasi mengenai Imei iPhone kamu.
  5. Selesai

3. Cara Mengetahui Nomor IMEI iPhone Menggunakan Kode USSD

  1. Langkah pertama buka aplikasi Dial atau Telepon di iPhone kamu.
  2. Selanjutnya ketikan *#06#.
  3. Secara otomatis akan menampilkan nomor IMEI iPhone kamu.
  4. Selesai

Nah itulah 3 cara yang bisa sobat lakukan untuk mengetahui nomor IMEI pada iPhone kamu sob, untuk mengecek apakah imei kamu terdaftar di kemenprin sobat bisa ikutin langkah-langkahnya dibawah ini.

Cara Cek IMEI Melalui Website Kemenprin

  1. Pertama buka aplikasi browser di iPhone kamu.
  2. Lalu kunjungi situs https://imei.kemenperin.go.id.
  3. Lalu masukan nomor IMEI yang sudah kamu ketahui melalui beberapa langkah yang sudah di bagikan diatas.
  4. Jika sudah klik pencarian.
  5. Jika terdaftar artinya iPhone kamu terdaftar secara resmi
  6. Selesai
Penutup

Nah, itu dia penjelasan mengenai cek aktivasi iPhone serta cara mengetahui Imei iPhone dan juga mengecek apakah IMEI iPhone tersebut terdaftar resmi di kemenperin atau tidak. Semoga artikel ini bermanfaat.