Cara Download Musik Mp3 Dari Youtube Dengan Mudah

Cara Download Musik Mp3 Dari Youtube Dengan Mudah

Cara Download Musik Mp3 Dari Youtube Dengan Mudah – Dijaman yang modern ini, menonton atau mendengarkan musik di youtube merupakan hal yang hampir menjadi aktivitas sehari-hari, bagaimana tidak ? semua musisi, artis selalu memperbarui video mereka setiap hari, apalagi jika ada lagu baru yang akan rilis, platform youtube tujuan utama lagu itu untuk dirilis.

Namun tetapi menonton dan mendengarkan musik dari youtube harus menggunakan jaringan internet, hal itulah yang sering dikeluhkan pengguna, pasalnya saat melakukan aktivitas seperti bekerja, belajar, dan aktivitas lainnya paling enak sambil mendengarkan musik tapi bagaimana kalau kita sedang bekerja di suatu tempat yang tidak ada jaringan internet, hal ini tentu membuat kita tidak bisa mengakses youtube.

Nah untuk mengatasi hal itu mistertutorial.com punya cara agar bisa mendengarkan musik mp3 dari youtube tanpa harus akses internet, yaitu dengan cara mendownload musik mp3 tersebut. Nah bagi kamu yang masih bingung bagaimana Cara Download Musik Mp3 Dari Youtube Dengan Mudah, sobat wajib banget simak tips dna caranya dibawah ini.

Cara Download Musik Mp3 Dari Youtube Dengan Mudah

Untuk mendownload video dan musik mp3 pada youtube sebenarnya ada banyak caranya, tapi disini kita hanya akan membagikan 3 cara saja yang paling simple dan cukup mudah.

1. Menggunakan Aplikasi Snaptube

Untuk dapat mendownlod musik mp3 yang ada pada youtube kamu bisa menggunakan aplikasi Snaptube, dengan bantuan aplikasi ini memudahkan kamu untuk mendownload musik Mp3 youtube dengan cepat dan mudah. Berikut cara menggunakan aplikasi Snaptube. Simak tutorialnya dibawah ini.

  • Langkah pertama pastikan kamu sudah menginstal aplikasi Snaptube di ponsel kamu, Jika belum kamu bisa mengunduh dan menginstal aplikasi ini melalui Google Play Store di android kamu.
  • Kemudian buka aplikasi Snaptube, pada halaman utama aplikasi, akan muncul kolom pencarian yang berfungsi untuk mencari video atau musik yang ingin kamu download.
  • Nah kamu masukan judul video atau musik yang ingin kamu download.
  • Nah kemudian akan muncul pilihan video dan lagu, lalu kamu pilih sesuai yang kamu inginkan.
  • Selanjutnya pilih juga format yang akan digunakan untuk melakukan pengunduhan, dalam hal ini berarti harus memilih format MP3.
  • Langkah terakhir adalah klik “Download” dan musik pun akan segera terunduh dan tersimpan di penyimpanan perangkat.

BACA JUGA:

2. Menggunakan Situs Tomp3.cc

Nah jika sebelumnya menggunakan aplikasi, cara ke dua ini menggunakan situs generator Tomp.cc. Buat kamu yang males menggunakan aplikasi kamu juga bisa menggunakan situs ini, caranya simak dibawah ini.

  • Bukalah sebuah web browser pada perangkat yang digunakan, lalu pada kolom pencari ketiklah sebuah alamat situs dengan format “Tomp3.cc.”
  • Lalu tunggulah hingga bisa masuk ke dalam halaman tersebut dan jika sudah akan langsung muncul sebuah halaman utama.
  • Setelah itu pergilah ke YouTube dan salin tautan musik yang ingin di unduh menggunakan situs tersebut.
  • Kemudian tempelkan tautan tadi ke dalam sebuah kolom yang sudah tersedia di halaman situs tersebut.
  • Selanjutnya klik menu “Mengubah” untuk membuat formatnya menjadi MP3.
  • Berikutnya bisa langsung klik “Download” dan proses mengunduh pun akan segera berjalan.
  • Apabila sudah selesai, musik akan langsung tersimpan dengan otomatis di perangkat yang digunakan.

3. Menggunakan Aplikasi Youtube Music

Untuk mendownload musik mp3 kamu juga bisa menggunakan aplikasi resmi dari youtube yang bernama Youtube Music. Dengan menggunakan aplikasi ini kamu dapat dengan bebas mengunduh musik dari youtube. Aplikasi ini dikhususkan platform youtube untuk mendengar dan mendownload musik mp3, nah jika kamu ingin menggunakan cara ini, simak tutorial menggunakan aplikasi Youtube musik di bawah ini.

  • Unduh dahulu aplikasi YouTube Music di Play Store lalu tunggu hingga proses unduhan selesai.
  • Jika sudah selesai, bukalah aplikasi tersebut agar bisa digunakan untuk mengunduh.
  • Lalu carilah video yang ingin diunduh menjadi format MP3 dan pilih juga sesuai dengan keinginan.
  • Apabila sudah ketemu, maka bisa klik menu “Audio Only” untuk membuat video tersebut berubah menjadi musik saja.
  • Setelah itu jangan lupa untuk klik “Download” untuk melakukan unduhan pada video tersebut. Video pun akan tersimpan menjadi sebuah musik biasa di perangkat.

Penutup

Bagaimana mudah kan ? Nah demikianlah artikel mengenai Cara Download Musik Mp3 Dari Youtube Dengan Mudah. Semoga artikel yang kami bagikan ini bermanfaat untuk kamu ya sob