Wajib Tahu! Aplikasi Untuk Mengetahui WA Diblokir

Wajib Tahu! Aplikasi Untuk Mengetahui WA Diblokir

Wajib Tahu! Aplikasi Untuk Mengetahui WA Diblokir – Dalam menjaling hubungan terkadang tidak semua orang dapat menyukai kita. Begitu pula ketika kita menjalanin hubungan komunikasi online dengan orang lain menggunakan Whatsapp. Pasti ada orang yang tidak suka sama kita, entah karena apa orang tersebut tidak menyukai kita lalu memblokir Nomor Whatsapp kita.

Disaat ada seseorang yang memblokir WA kamu, lalu apakah kamu tahu bahwa kamu telah di blokir di WA orang tersebut, yang jelas tidak tahukan. Banyak dari pengguna Whatsapp mempertanyakan hal ini untuk mengetahui siapa saja yang memblokir Whatsappnya. Bagi kamu yang penasaran akan hal ini tentu saja tidak perlu bingung, sebab saat ini di tengah kemajuan teknologi, untuk mengetahui siapa saja yang blokir WA kamu sangat mungkin bisa di lakukan dengan bantuan Aplikasi pihak ketiga.

Saat ini di tengah kemajuan jaman ternyata sudah ada Aplikasi Untuk Mengetahui WA Diblokir atau tidak. Jika kamu penasaran dengan aplikasi ini, silakan kamu simak ulasan dibawah ini sampai selesai ya.

Aplikasi Untuk Mengetahui WA Diblokir

Dengan adanya aplikasi ini tentu saja memudahkan kamu mengetahui WA kamu di Blokir atau tidak oleh seseorang. Untuk mendapatkan aplikasi tersebut sebenarnya sangat mudah kamu tinggal menginstallnya melalui Google Play Store, aplikasi tersebut bernama Who Blocks Me? dan ada juga Unblock WA, dan masih banyak lagi.

BACA JUGA: Apakah iPhone 4 dan iPhone 5 Masih Bisa WhatsApp?

Namun setelah mistertutorial.com telusuri lebih jauh, aplikasi tersebut banyak yang bermasalah mulai dari terdapat bug pada aplikasi hingga Force Close sendiri, yang berati aplikasi tidak bisa dibuka dan digunakan.

Dari pada kamu bingung dan pusing dengan aplikasi tersebut yang tidak bisa digunakan sama sekali untuk mengetahui WA di blokir atau tidak, lebih baik kamu simak beberapa Tips Tutorial berikut ini yang bisa kamu ikutin untuk mengetahui WA kamu sedang diBlokir atau tidak. Jika kamu penasaran simak berikut ini.

Ciri-Ciri Yang Bisa Menjadi Tanda Bahwa WA kita Diblokir Atau Tidak

  • Mengetahui WA Diblokir Dengan Menambahkan Ke Grup Whatsapp

Untuk mengetahui bahwa WA kamu sedang di Blokir atau tidak oleh orang tersebut, caranya coba kamu tambahkan orang yang kamu curigai tersebut ke sebuah grup. Jika orang tersebut tidak bisa kamu masukan ke dalam grup dan muncul pesan “Anda Tidak Dapat Menambahkan (Nama Orang Yang Di tambahkan)“,  maka besar kemungkinan WA kamu telah diblokir olehnya.

  • Cek Status

Cara yang kedua untuk mengetahui WA kamu diblokir atau tidak yaitu dengan melihat status di whatsapp, jika statusnya hilang bisa jadi kamu di blokir oleh orang tersebut.

  • Periksa Centang Pada Chat WA

Cobalah kamu kirim pesan ke nomor WA yang kamu curigai, jika hanya centa satu besar kemungkinan kamu telah diblokir. Namun untuk lebih memastikan kamu bisa coba kirim pesan dengan nomor WA lain. Jika centanya 2 itu tandanya pesan kamu terkirim dan sudah dipastikan kamu di blokir oleh orang tersebut.

  • Cek Foto Profile WhatsApp

Cara selanjutnya untuk mengetahui apakah WA kamu diblokir atau tidak, yaitu dengan meriksa foto Profilenya, jika WA orang yang kamu curigai tidak ada foto profilenya, ini bisa juga menjadi tanda kamu sudah di blokirnya.

  • Gunakan Fitur Last Seen

Fitur Last Seen pada whatsapp merupakan status terakhir orang tersebut online, normalnya fitur ini akan muncul pada profile wa seperti Online, atau terakhir aktif. Namun jika fitur Last Seen sudah tidak muncul pada profile WA orang tersebut. Besar kemungkinana Kamu telah diblokirnya.

  • Tidak Bisa Melakukan Panggilan

Jika seseorang telah memblokir kamu di WA, sobat tidak akan bisa melakukan panggilan suara ataupun video pada nomor tersebut. untuk membuktikan apakah orang tersebut memblokir WA sobat atau tidak, sobat bisa mencobanya dengan melakukan panggilan.

Itulah beberapa cara yang dapat sobat lakukan Untuk Mengetahui WA Diblokir atau tidak, namun jika sobat masih kurang puas dan masih ragu dengan beberapa tips diatas, sobat bisa mengginakan cara alternatif ini.

Cara Alternatif Untuk Mengetahui WA Diblokir Atau Tidak

Cara alternatif ini bisa kita gunakan dengan mengkombinasikan WhatsApp dari aplikasi dan WhatsApp Web. Simak caranya berikut ini.

  1. Langkah pertama buka browser pada perangkat kamu terserah dari PC atau Laptop, kemudian kunjungi situs resmi WhatsApp web atau kunjungi situs ini https://web.whatsapp.com/.
  2. Kemudian Pilih New Chat
  3. Selanjutnya cari kontak yang ingin kamu periksa, jika kamu melihat status WhatsAppnya Hey There, I am using WhatsApp pada whatsapp web, dan kemudian kamu lihat dari Whatsapp handphone jika tidak ada. Itu berarti WA kamu telah diblokirnya.
  4. Tetapi jika pada Whatsapp web kamu tidak menemukan status apapun itu tandanya kontak tersebut hanya mem-privasi pengaturannya saja, atau membatasinya untuk kontak tertentu.

Demikianlah sedikit informasi mengenai Wajib Tahu! Aplikasi Untuk Mengetahui WA Diblokir, semoga informasi ini bermanfaat untuk kamu sob.